Usung Street Sporty, Honda ADV 160 Ini Pakai Setang Jepit
100kpj – PT Astra Honda Motor melanjutkan tradisinya dengan memamerkan hasil modifikasi pada produk terbarunya. Kali ini giliran Honda ADV 160 yang dimodif habis-habisan dengan gaya yang jauh berbeda dari aslinya.
Honda ADV 160 modifikasi garapan Katros Garage ini mengusung konsep Street Sporty. Dalam keterangannya, motor ini dikhususkan kepada para pemotor yang gemar sunmori dan tampil beda.
"Modifikasi Honda ADV 160 dengan gaya Street Sporty untuk penggemar Sunmory yang selalu ingin tampil beda dengan ubahan yang difokuskan pada kaki-kaki dan seat height yang lebih rendah," tulis keterangannya.
Menariknya beberapa bagian bodi dibalut dengan Forged Carbon, dan grafis Chameleon Green yang menambah kesan sporty pada motor ini. Keseluruhan warna skutik ini adalah hijau metalik dengan paduan abu-abu di beberapa titik.
Yang jadi perhatian lainnya adalah pemakaian setang jepit, hingga membuat gaya berkendaranya lebih bongkok. Lalu, windscreen khas ADV tinggi diganti ala PCX, serta ban tahu diganti ban jalan raya.
Spesifikasi Kustom:
- Air Brush Body Painting
- Air Brush Wheels Set
- Custom Double Set
- Forged Carbon Body Part
- Custom Windshield
- Custom Winglet

Begini Cara Cerdik Pasang Seal Fuel Pump Honda Beat, Mudah dan Anti Sobek!

Sensor TPS Bermasalah? Motor Brebet Bisa Jadi Tanda Gejalanya!

Pengguna Honda Vario Ingin Shockbreaker Nyaman? Ini Solusi Praktisnya!

Modif Shockbreaker Honda Vario 125 Old, Tampil Beda dan Tetap Aman!

Trik Es Batu: Bikin Shockbreaker Depan Empuk Tanpa Ambles!

Komstir Orisinil Bukan Jaminan! Setelah Bongkar Paito, Banyak Mekanik Langsung Berpaling Hati!

Bikin Iri! Begini Cara Ganti Speedometer Honda Tiger Pakai Godzilla Biar Tampil Gahar dan Modern

Motor Makin Mantap! Ini Substitusi Shock Belakang Honda Matic BeAT, Scoopy, dan Vario

Jangan Khawatir! Begini Cara Mengatasi Getaran Cover Depan Honda Scoopy

Waduh! Ini Rentetan Penyebab Stang Berat Pada Honda Scoopy

Roller Silang Ringan untuk Vario 125: Apa Saja Pengaruhnya?

Awas, Jangan Keliru! Ini Efeknya Jika Salah Modifikasi Roller CVT!

Gokil! Per CVT Vario 125 2013 Versi Modif Ulur, Enteng Tanpa Gerung di Kecepatan Hampir 100 km/jam

Komunitas Toyota Corolla Altis Rayakan Ulang Tahun ke-13
