Perpanjang SIM Bisa Sambil Rebahan di Rumah, tapi Ada yang Berbeda
100kpj – Selain tilang elektronik, yang menjadi program 100 hari kerja Kapolri Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo adalah mengubah sistem perpanjangan Surat Izin Mengemudi alias SIM dari offline ke online.
Demi menyukseskan program tersebut Korps Lalu Lintas Polri memang sedang menyiapkan secara teknis, agar program tersebut bisa terwujud dan dapat memudahkan masyakarat yang ingin memperpanjang SIM-nya.
"Mudah-mudahan program 100 hari bisa tercapai 100 persen, dan masyarakat bisa menikmati pelayanan Polri yang lebih baik lagi kedepannya," ungkap Irjen Pol Istiono, Kepala Korps Lalu Lintas Polri, yang dikutip dari laman resmi Korlantas Polri.
Saat ini, Korps Lalu Lintas Polri masih dalam tahap persiapan, lebih lanjut Istiono menjelaskan bahwa perkembangan yang kami lakukan sesuai dengan rencana. "Karena rencananya kami akan launching pada bulan April 2021 ini. Saat ini sedang tahap finalisasi, dan kami akan terus bekerja keras agar cepat dan tepat,' tambahnya.
Sehingga nantinya, masyarakat yang ingin memperpanjang SIM-nya tidak perlu mendatangi dan mengantri di kantor polisi. Cukup dengan mengakses aplikasi ponsel yang bisa dilakukan dari rumah.
Nantinya SIM yang sudah diperpanjang masa waktunya akan diantar. Demikian pula untuk program ujian tulis semua SIM baru, yang prosesnya dijalankan secara daring. Harapannya, sistem ini bisa sepenuhnya berfungsi sebelum Lebaran tiba.

Jawaban Telak Kakorlantas Perihal Usulan Anggota DPR soal SIM Seumur Hidup

Bikin dan Perpanjang SIM Harus Ada BPJS Kesehatan Sudah Berlaku, Cek Persyaratannya

Tilang Poin yang Membaca Wajah Pengemudi Bisa Bikin SIM Gak Berlaku

Sopir Truk Penyebab Kecelakaan di GT Halim: Saya Tanggung Jawab Beli Semua Mobil Korban

Deretan Fakta Kecelakaan Beruntun di GT Halim oleh Pengemudi Truk Berusia 18 Tahun

Pengendara yang Cuma Tunjukan Foto SIM dan STNK Tetap Ditilang, Ini Alasan Polisi

Begini Modus Operandi Pembuatan SIM Palsu yang Dijual Mulai Rp150 Ribu

SIM yang Habis Masa Berlakunya saat Libur Tak Perlu Bikin Baru

Viral Pria Tua Bersorban Doakan Polisi Kena Azab karena Kesal Kena Tilang

Perpanjang dan Buat SIM Baru Hari Ini Banyak yang Kecewa, Kok Bisa?

Jalan Tol Jadi Alternatif Perjalanan Jauh, Ini yang Harus Diperhatikan Pengendara

Komitmen Kenyamanan Pelanggan, PT Hyundai Motors Indonesia Perbaharui Software mobil

Fitur Terbaru Smart Hybrid Vehicle by Suzuki, Tools Pintar yang Buat Berkendara Semakin Nyaman

Mobil Toyota di Tambahkan Fitur Penting Untuk Keselamatan Pengendara dan Penumpang
