Yamaha Luncurkan MX-King Edisi Ultraman, Dijual Terbatas
Senin, 17 Juni 2019 | 13:26 WIB
100kpj – Ada terobosan baru yang dilakukan Yamaha baru-baru ini. Jenama asal Jepang itu menghadirkan model dengan livery tak biasa, yakni tokoh superhero Ultraman.
Motor yang mendapat jubah Ultraman adalah MX King 150. Motor tersebut mendarat di Malaysia dengan status limited edition.
Seperti dikutip Paultan, Senin 17 Juni 2019, Yamaha hanya menjual sebanyak 100 unit MX King edisi Ultraman.
Harga jualnya di Malaysia, yakni 12.688 Ringgit Malaysia, atau setara Rp43,5 juta. Harga itu belum termasuk pajak jalan, asuransi dan pendaftaran alias off the road.
MX King edisi Ultraman juga dilengkapi dengan tuas kopling, pelindung radiator, penutup mesin, pelat nomor edisi khusus. Selain itu, konsumen juga bisa memilih nomor urut dari satu sampai 100.
Karena bekerja sama dengan lisensi superhero Ultraman Taigaco di Malaysia, konsumen nantinya bakal mendapatkan sertifikat, kaos Ultraman dan lain-lain. Sementara untuk pengiriman unit sedianya bakal dilakukan pada Juli 2019.
Jantung pacunya masih sama dengan versi standar. Dipersenjatai mesin satu silinder SOHC 150cc berpendingin cairan, transmisi manual lima percepatan. Tenaganya 15,4 daya kuda dan torsi 13,8 Newton meter.
Harga di atas tentu terbilang cukup mahal. Sebab di Indonesia harga motor bebek pesaing Honda Supra GTR tersebut hanya dibanderol Rp23,5 juta on the road untuk edisi spesial Dokusou.
Berita Terkait

Tips & Trik
24 Mei 2025
Motor Ngempos, Brebet, atau Kurang Tenaga? Kenali Bedanya, Jangan Salah Tangani!

Tips & Trik
23 Mei 2025
Cari Motor Yamaha dengan Harga Rp20 Juta? Ini 4 Pilihan Terbaik yang Wajib Kamu Lirik!

Tips & Trik
18 Mei 2025
Catat Sob! Cara Mengatasi Masalah Fuel Pump Motor Matic Yamaha yang Tidak Berfungsi

Tips & Trik
16 Mei 2025
Kenapa Kipas Jadi Jantung Pendinginan Motor Bebek 2 Tak? Ini Alasannya!

Tips & Trik
15 Mei 2025
Motor Tiba-tiba Bocor Bensin? Ternyata Ini Masalah Umumnya!

Tips & Trik
14 Mei 2025
Waspada Bunyi Cit-Cit di CVT Yamaha Matic! Bisa Jadi Tanda Kerusakan Serius!

Motonews
12 Mei 2025
Oli Khusus Yamalube “TURBO” Matic Buat Motor Matic Makin Gacor

Tips & Trik
12 Mei 2025
Solusi Atasi Permasalahan Suara Mirip Traktor di Mesin Motor Mio J

Motonews
12 Mei 2025
Y-Connect Trobosan Baru Yamaha untuk Deteksi Kondisi Motor

Tips & Trik
12 Mei 2025
Jangan Terlena, Oli Gardan Bening Juga Bisa Sebabkan Masalah! Cek Alasannya di Sini!
Terpopuler

Motonews
21 Mei 2025
Terungkap! Mengapa Motor Step-Through Ini Dijuluki 'Motor Bebek' di Indonesia? Ini Alasannya

Motonews
20 Mei 2025
Terkuak! Inilah Alasan Ilmiah Mengapa Lampu Sein Kendaraan Wajib Berwarna

Motonews
14 Mei 2025
Grand Filano Hybrid Berikan Gaya Baru Menambah Kesan Elegan dan Modis

Motonews
14 Mei 2025
Model Terbaru dari Yamaha XSR 155, Menambah Kesan Stylish dan Gagah

Motonews
13 Mei 2025