Honda Gold Wing Tour Edisi 2021 Harga Rp700 Jutaan Ludes dalam 24 Jam
100kpj – Honda Gold Wing Tour 2021 yang resmi diperkenalkan pada bulan lalu di India, benar-benar laris manis.Hanya butuh waktu 24 jam saja, stok pertama yang didatangkan ke negara tersebut langsung ludes dipesan.
Mengutip dari Motoroids, Jumat 2 Juli 2021, pada motor gede Honda ini pengendara dibikin nyaman menempuh jarak jauh. Pembaruan pun diberikan pada edisi Honda Gold Wing Tour 2021.
Baca Juga: Mobil Listrik Ini Pernah Dimandikan Dalang Setan untuk Tolak Bala
Seperti ubahan pada sandaran pembonceng, sehingga bisa duduk lebih lama tanpa perlu khawatir pegal. Posisinya juga dibuat sedikit lebih tinggi.
Pada bagian bagasi kapasitasnya dibuat lebih besar lagi dengan tambahan 11 liter. Alhasil, kini bisa menampung banyak barang karena total volume menjadi 61 liter.
Demi bisa menikmati perjalanan yang jauh, sistem hiburan pun diberikan. Penyempurnaan dilakukan pada speaker berkekuatan 45 Watt, yang ditambahkan fitur untuk menyesuaikan volume secara otomatis.
Untuk dapur pacu masih memakai milik generasi sebelumnya, yakni enam silinder berkapasitas 1.800cc yang bisa menghasilkan tenaga 125 daya kuda serta torsi maksimum 170 Newton meter.
Baca Juga: Mobil Terbang AirCar Bermesin BMW Sukses Jalani Uji Coba, Keren!
Pabrikan asal Jepang ini juga memberikan dua pilihan transmisi, yakni manual enam percepatan dan otomatis, keduanya dibekali gigi mundur.
Harga yang ditawarkan untuk transmisi manual yakni 3,7 juta Rupee atau setara Rp722 jutaan. Sedangkan transmisi otomatis dibanderol 3,9 juta Rupee atau sekitar Rp761 jutaan.

Gas Brebet dan Boros? Cek Sensor TPS Honda Beat Kamu Sekarang!

Murah Banget! Motor Gede Moto Guzzi V7 Stone Corsa Setara Harga Honda Scoopy

Motor Ngempos, Brebet, atau Kurang Tenaga? Kenali Bedanya, Jangan Salah Tangani!

Jangan Diremehkan, Ternyata Ini Penyebab Motor Sering Mati Mendadak!

Penyebab Starter Kadang Mati dan Lampu Injeksi Berkedip Pada Vario 125, Ternyata Ini Biang Keladinya

Jangan Sembarangan Setting Knalpot Racing, Ini Pengaruhnya Pada Sistem Injeksi dan Mode Mesin!

Begini Cara Cerdik Pasang Seal Fuel Pump Honda Beat, Mudah dan Anti Sobek!

Sensor TPS Bermasalah? Motor Brebet Bisa Jadi Tanda Gejalanya!

Pengguna Honda Vario Ingin Shockbreaker Nyaman? Ini Solusi Praktisnya!

Modif Shockbreaker Honda Vario 125 Old, Tampil Beda dan Tetap Aman!

Terungkap! Mengapa Motor Step-Through Ini Dijuluki 'Motor Bebek' di Indonesia? Ini Alasannya

Terkuak! Inilah Alasan Ilmiah Mengapa Lampu Sein Kendaraan Wajib Berwarna

Grand Filano Hybrid Berikan Gaya Baru Menambah Kesan Elegan dan Modis

Model Terbaru dari Yamaha XSR 155, Menambah Kesan Stylish dan Gagah
