Kenapa Honda ADV 150 Tak Memakai Embel-embel 'X'?
100kpj – PT Astra Honda Motor (AHM) baru saja meluncurkan ADV 150, yakni skutik penjelajah dengan mesin 150cc. Motor ini bisa dikatakan sebagai adik dari X-ADV, lalu kenapa tak ada embel-embel 'X' di namanya?
Direktur Pemasaran PT AHM, Thomas Wijaya, mengatakan ADV 150 lebih ditujukan untuk penggunaan dalam kota yang sesuai dengan temanya yaitu 'Urban Explorer'. Berbeda dengan X-ADV yang juga bisa dipakai off road.
"Jadi (ADV 150) memang lebih fokus di on road, urban, juga touring. Bukan trabas, off road, bukan ke sana (seperti X-ADV 750)," ujar Thomas saat peluncuran ADV 150 di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019, Kamis 18 Juli.
Hal senada juga diungkapkan Direktur Pemasaran PT AHM, Mutsuo Usui. "Jadi kalau ada inisial X di depannya, menggambarkan motor-motor yang lebih ekstrem, dan bisa dipakai untuk off-road," kata Usui.
AHM memang tengah memperluas segmen skutik 150cc, setelah sebelumnya memiliki Vario 150 dan PCX 150. ADV 150 sendiri melansir dua tipe, dengan enam varian warna yang bisa dipilih.
Pertama tipe ABS-ISS yang dibanderol Rp36,5 juta (On The Road Jakarta) dan tersedia dalam warna Advance Red dan Advance White.
Kedua adalah tipe CBS-ISS dengan harga Rp33,5 juta dan memiliki empat pilihan warna, yakni Tough Matte Brown, Tough Silver, Tough Matte Black, dan Tough Red.

Pengguna Honda Vario Ingin Shockbreaker Nyaman? Ini Solusi Praktisnya!

Modif Shockbreaker Honda Vario 125 Old, Tampil Beda dan Tetap Aman!

Trik Es Batu: Bikin Shockbreaker Depan Empuk Tanpa Ambles!

Komstir Orisinil Bukan Jaminan! Setelah Bongkar Paito, Banyak Mekanik Langsung Berpaling Hati!

Bikin Iri! Begini Cara Ganti Speedometer Honda Tiger Pakai Godzilla Biar Tampil Gahar dan Modern

Motor Makin Mantap! Ini Substitusi Shock Belakang Honda Matic BeAT, Scoopy, dan Vario

Jangan Khawatir! Begini Cara Mengatasi Getaran Cover Depan Honda Scoopy

Waduh! Ini Rentetan Penyebab Stang Berat Pada Honda Scoopy

Jangan Keliru! Setelan Angin yang Tidak Pas Bikin Honda Beat Brebet

Solusi Ampuh Atasi Akselerasi Lemah Vario 125, Cek Komponen Ini!

Terungkap! Mengapa Motor Step-Through Ini Dijuluki 'Motor Bebek' di Indonesia? Ini Alasannya

Terkuak! Inilah Alasan Ilmiah Mengapa Lampu Sein Kendaraan Wajib Berwarna

Grand Filano Hybrid Berikan Gaya Baru Menambah Kesan Elegan dan Modis

Model Terbaru dari Yamaha XSR 155, Menambah Kesan Stylish dan Gagah
