Deretan Merek Mobil dan Motor yang Turut Meriahkan IIMS 2023
100kpj – Pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 akan digelar mulai 16-26 Februari di JIEXPO Kemayoran, Jakarta. IIMS tahun ini kembali menghadirkan berbagai merek mobil dan motor ternama, dan juga kendaraan listrik.
Project Manager IIMS 2023, Rudi MF, mengungkapkan bila di tahun ini ada puluhan merek mobil dan motor yang memastikan hadir di pameran tahunan tersebut. Menurutnya, masih ada merek-merek lain yang kemungkinan akan menyusul sebelum pergelaran dimulai.
"Masih ada beberapa merek otomotif yang tengah kita jajaki, nanti tunggu saja. Kami akan sampaikan lagi informasinya," ujar Rudi MF di kawasan Jakarta Timur, 12 Januari 2023.
Rudi menyebutkan, merek-merek mobil yang hadir di IIMS 2023 yakni Audi, BMW, Citroen, Chery, Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, KIA, MG, Mitsubishi, Nissan, Prestige Image Motorcars, Subaru, Suzuki, Toyota, Wuling dan Volkswagen.
Sementara untuk roda dua ada Benelli-Keeway, Energica, Husqvarna, Honda, Italjet, Kawasaki, KTM, Niu, PMA, Royal Alloy, Royal Enfield, Utomocorp, Indomobil-Yadea (motor listrik), dan Yamaha.
"Lalu ada juga pabrikan kendaraan listrik seperti Gelis, Ion Mobility, Namota, Rakata, dan Selis," kata dia.

Shell Bantah Bakal Tutup Semua SPBU di Indonesia

Ini yang Bikin Gaikindo Pede Penjualan Mobil Bisa Tembus 1 Juta Unit Lagi

27 Merek Mobil Ramaikan Pameran GJAW 2024, Ada Merek Baru

Federal Oil Tingkatkan Kualitas Mekanik Lewat Mechanic Contest & Certification 2024

Klasemen MotoGP 2024: Pecco Bagnaia Makin Tempel Ketat Jorge Martin

Fitur-fitur Ini yang Bikin Pengguna Mitsubishi Xforce Nyaman dan Aman

Honda CBR150R Terbaru Meluncur di Indonesia dengan Harga Mulai Rp39 Jutaan

Pertama di RI Freestyler Mobil dan Motor dari Luar Negeri Hadir di TMII

Apa Saja yang Bikin Penjualan Motor Listrik di Indonesia Masih Kurang Laku?

Ada 4 Brand Motor Pendatang Baru yang Hadir di IMOS 2024

Terungkap! Mengapa Motor Step-Through Ini Dijuluki 'Motor Bebek' di Indonesia? Ini Alasannya

Terkuak! Inilah Alasan Ilmiah Mengapa Lampu Sein Kendaraan Wajib Berwarna

Grand Filano Hybrid Berikan Gaya Baru Menambah Kesan Elegan dan Modis

Model Terbaru dari Yamaha XSR 155, Menambah Kesan Stylish dan Gagah
