Suzuki Resmi Luncurkan Gixxer 250, Harga Rp30 Jutaan
100kpj – Setelah lama dinantikan, pabrikan otomotif asal Jepang, Suzuki, akhirnya resmi merilis motor sport nonfairing terbarunya, Gixxer 250. Model yang nantinya akan berhadapan langsung dengan Yamaha MT-25 itu hanya dipasarkan seharga Rp31,8 juta.
Gixxer 250 memiliki perawakkan tubuh tegap dengan sudut meruncing di beberapa bagian. Seandainya diamati lebih dekat, tampilannya menyerupai Gixxer versi SF, hanya saja tanpa fairing yang menutup bagian kepala.
Motor itu terlihat gahar dengan mesin pejal yang dipasangkan knalpot berselongsong lebar. Menariknya, meski dudukan pelat kendaraan di bagian belakang telah dibuat panjang untuk menghalangi terjadinya cipratan air akibat ban, namun Suzuki masih melengkapinya dengan mudguard berukuran sedang.
Soal komposisi mekanis, Gixxer 250 hadir dengan kapasitas mesin 249cc bersilinder tunggal. Dibekali transmisi manual enam-percepatan dengan teknologi Suzuki Oil Cooling System atau SOSC, motor itu mampu menghasilkan tenaga 26,5 ps dan torsi puncak 22,6 Nm.
Laman Zigwheels memberitakan, motor yang mengadopsi dua pilihan warna, yakni Metallic Matte Platinum Silver dan Metallic Matte Black itu, baru hanya dipasarkan di India. Belum diketahui kapan unitnya siap dikirim ke berbagai negara peminat, salah satunya Indonesia.
Namun, Suzuki Indonesia melalui Head Marketing-nya, Yohan Yahya pernah buka suara terkait kemungkinan membawa masuk motor tersebut ke Tanah Air. Menurut dia, permintaan yang masuk sudah banyak, tetapi ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan ulang lebih matang.
“Kalaupun nanti kami bawa masuk Gixxer ke Indonesia, pasti ada sedikit perubahan. Tidak akan sama persis dengan yang ada di sana (India),” kata dia. (re2)
BACA JUGA:
Nah Lho, Mengapa Honda PCX Bekas Langka di Diler-diler Motkas?
BACA JUGA:

Bingung Beli Motor Baru Kredit atau Motor Bekas Cash? Ini Plus Minus Pilihan Anda!

Motor Masih Bau Dealer? Jangan Dulu Digebet, Ada Cara Rahasia Bikin Mesin Awet Bertahun-tahun!

Kenapa Kipas Jadi Jantung Pendinginan Motor Bebek 2 Tak? Ini Alasannya!

Fitur Terbaru Smart Hybrid Vehicle by Suzuki, Tools Pintar yang Buat Berkendara Semakin Nyaman

Sebelum Menutup Tahun Ini Yamaha MX King 150 Dikasih Baju Baru

Terungkap! Ini Desain Motor Listrik yang Meluncur Tahun Depan dari MAKA Motors

Menunggu Yamaha Aerox Turbo Meluncur di Indonesia, Tampangnya Lebih Sporty?

Cara Suzuki agar Pengguna Mobilnya Pakai Suku Cadang Asli

Belum ada yang Punya, Suzuki Jimny 5-pintu Edisi Ini Hadir di GJAW 2024

Royal Enfield Flying Flea, Motor Listrik Bergaya Klasik

Terungkap! Mengapa Motor Step-Through Ini Dijuluki 'Motor Bebek' di Indonesia? Ini Alasannya

Terkuak! Inilah Alasan Ilmiah Mengapa Lampu Sein Kendaraan Wajib Berwarna

Grand Filano Hybrid Berikan Gaya Baru Menambah Kesan Elegan dan Modis

Model Terbaru dari Yamaha XSR 155, Menambah Kesan Stylish dan Gagah
