Tembus Rp220 Miliar, Ini Penjualan Suku Cadang Motor Honda yang Paling Laris
100kpj – Penjualan suku cadang atau sparepart motor menjadi salah satu lini bisnis di industri roda. Bahkan, penjualan suku cadang motor Honda di wilayah Jakarta-Tangerang tembus hingga Rp220 miliar selama 2023.
Pencapaian penjualan berupa Honda Genuine Parts (HGP) tersebut meningkat 4,49 persen dibandingkan tahun 2022. Kenaikan juga terjadi pada Astra Honda Motor (AHM) Oil.
Pada tahun 2023, penjualan AHM Oil di wilayah Jakarta-Tangerang tercatat Rp155 miliar. “Angka ini naik 3,76 persen dibandingkan tahun 2022,” ujar Head of Part Main Dealer (PMD) PT Wahana Makmur Sejati (WMS) Henry Tulus dalam keterangan resminya, Senin 15 Januari 2023.
Sementara itu, lanjutnya, part-part yang terlaris sepanjang tahun 2023 adalah Honda tire, drive belt, brake shoe, padset, dan battery.
“Data ini kami peroleh dari 308 jaringan bengkel Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) yang tersebar di wilayah Jakarta-Tangerang,” sambung Henry.
Pencapaian tahun lalu, ungkap Henry, tak terlepas dari berbagai program yang dijalankan oleh PT WMS sebagai Main Dealer sepeda motor Honda wilayah Jakarta-Tangerang.
“Misalnya join promo dengan AHASS dan Technical Service Department (TSD) PT WMS saat berlangsungnya AHASS event atau service visit. Kami juga memaksimalkan fungsi Service Advisor (SA) sebagai service marketing di AHASS,” paparnya.
Henry berujar, meningkatnya penjualan part motor Honda original di Jakarta-Tangerang tahun lalu juga menunjukkan kepercayaan konsumen setia motor Honda yang tetap tinggi.
“Konsumen makin cerdas karena menggunakan part original memiliki beberapa kelebihan, seperti lebih awet. Ini kembali ke salah satu kebutuhan konsumen itu sendiri, yakni kenyamanan. Bila sudah nyaman, konsumen akan makin percaya,” tandasnya.

Gas Brebet dan Boros? Cek Sensor TPS Honda Beat Kamu Sekarang!

Gas Motor Brebet? Reset TP Lebih Utama Dibanding Reset ECM dan Setting Mode!

Motor Ngempos, Brebet, atau Kurang Tenaga? Kenali Bedanya, Jangan Salah Tangani!

Bensin Boros karena Roller Murahan? Ini Roller Pilihan, Solusi Jitu untuk Mesin Lebih Irit!

Gas Spontan! Fakta, Kelebihan, Kekurangan, dan Pengaruhnya pada Performa Motor

Sering Salah Diagnosa! Ini Cara Bedakan Motor Brebet dan Kurang Tenaga

Kapan Ganti Busi TDR Twin Iridium? Kenali Tanda dan Cara Perawatannya!

Mika Speedometer Retak Akibat Panas? Pakai Cairan Dapur Ini, Hasilnya Bikin Motor Kembali Kinclong!

Lampu Oli NMAX Masih Nyala Padahal Sudah Ganti? Coba Trik Ini, Nggak Perlu ke Bengkel!

Jangan Sepelekan Filter Udara! Ini Efek Seriusnya ke Mesin Injeksi dan Karburator

Terungkap! Mengapa Motor Step-Through Ini Dijuluki 'Motor Bebek' di Indonesia? Ini Alasannya

Terkuak! Inilah Alasan Ilmiah Mengapa Lampu Sein Kendaraan Wajib Berwarna

Grand Filano Hybrid Berikan Gaya Baru Menambah Kesan Elegan dan Modis

Model Terbaru dari Yamaha XSR 155, Menambah Kesan Stylish dan Gagah
