Banting Harga, Yamaha Jual Helm Rp70 Ribuan di IIMS Motobike Expo
100kpj – Bagi Anda yang tengah berburu diskon otomotif di akhir tahun, sepertinya bisa melirik pameran IIMS Motobike Expo 2019, yang tengah digelar saat ini di Senayan, Jakarta.
Di sana, ada banyak program yang ditawarkan para agen pemegang merek otomotif berkenaan dengan akhir tahun. Salah satu yang getol menebar jala rabat di IIMS Motobike Expo 2019 adalah Yamaha Indonesia.
Menurut Area Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Albert, salah satu produk mereka yang bisa dilirik pengunjung adalah helm. Bagaimana tidak, di acara yang berlangsung tiga hari sampai 1 Desember 2019 ini, helm dari Yamaha bisa ditebus dengan harga Rp70 ribuan saja.
"Ini memang khusus special event IIMS Motobike Expo. Untuk apparel diskon yang kami berikan sampai 70 persen," kata dia, di MotoBike Expo, Senayan, Jakarta.
Menurutnya, diskon helm menjadi Rp70 ribuan, setelah mendapat diskon 60 persenan dari harga awal sekira Rp300 ribuan. Selain helm, produk Yamaha yang juga dijual miring adalah jas hujan.
"Kami juga di Motobike Expo ini ada jual jas hujan Rp130 ribuan, padahal harga aslinya sekitar Rp400 ribuan," tuturnya.
Beragam apparel besutan Yamaha, kata dia, turut mendapat diskon, mulai dari jaket, topi, t-shirt, hingga dan produk apparel ala Valentino Rossi. Bagi Anda yang penasaran, ajang IIMS Motobike Expo digelar selama tiga hari sejak 29 November sampai 1 Desember 2019. Tiket masuknya cukup murah, yakni Rp25 ribu.

Cari Motor Yamaha dengan Harga Rp20 Juta? Ini 4 Pilihan Terbaik yang Wajib Kamu Lirik!

Catat Sob! Cara Mengatasi Masalah Fuel Pump Motor Matic Yamaha yang Tidak Berfungsi

Kenapa Kipas Jadi Jantung Pendinginan Motor Bebek 2 Tak? Ini Alasannya!

Motor Tiba-tiba Bocor Bensin? Ternyata Ini Masalah Umumnya!

Waspada Bunyi Cit-Cit di CVT Yamaha Matic! Bisa Jadi Tanda Kerusakan Serius!

Oli Khusus Yamalube “TURBO” Matic Buat Motor Matic Makin Gacor

Solusi Atasi Permasalahan Suara Mirip Traktor di Mesin Motor Mio J

Y-Connect Trobosan Baru Yamaha untuk Deteksi Kondisi Motor

Jangan Terlena, Oli Gardan Bening Juga Bisa Sebabkan Masalah! Cek Alasannya di Sini!

Lampu Indikator Injeksi Nyala Terus? Cek Solusi Praktisnya Di Sini!

Terungkap! Mengapa Motor Step-Through Ini Dijuluki 'Motor Bebek' di Indonesia? Ini Alasannya

Terkuak! Inilah Alasan Ilmiah Mengapa Lampu Sein Kendaraan Wajib Berwarna

Grand Filano Hybrid Berikan Gaya Baru Menambah Kesan Elegan dan Modis

Model Terbaru dari Yamaha XSR 155, Menambah Kesan Stylish dan Gagah
